Saksi Pembunuhan Babak Belur Dianiaya Oknum Polisi, Kapolsek di Medan Dicopot

by -95 Views

Dugaan penganiayaan saksi pembunuhan, Sarpan (57), oleh oknum polisi Polsek Percut Sei Tuan berbuntut panjang.

Kapolsek Percut Sei Tuan Kompol Oetnel Sihaan dicopot dari jabatannya. Dia digantikan AKP Ricky yang sebelumnya jadi Kanit Pidum Sat Reskrim Polrestabes Medan.

“Saat ini Kapolsek Percut Sei Tuan sudah diserahterimakan kepada pejabat sementara dan 8 personel lainnya diserahkan ke Propam Polrestabes menunggu sidang disiplin,” ujar Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Tatan Dirsan Atmadja melalui keterangan persnya, Kamis (9/7).

Tatan mengatakan personel yang diperiksa terkait kasus penganiayaan terdiri 4 perwira dan 5 personel berpangkat Brigadir. Tatan menjelaskan proses pemeriksaan masih terus berjalan dia menjamin proses pemeriksaan dijalankan dengan professional.

“Untuk pemukulan terhadap saksi Sarpan yang mengakibatkan mata lebam masih dalam proses pemeriksaan, apakah adanya keterlibatan personel atau tidak “ jelas Tatan

Tatan juga menjelaskan apabila ditemukan pelanggaran hukum maka akan diberikan sanksi hukuman Disiplin sesuai dengan Pasal 9 PP RI Nomor 2 tahun 2003, tentang Peraturan Disiplin Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia.

“Yaitu berupa teguran tertulis, penundaan mengikuti pendidikan paling lama 1 tahun, penundaan kenaikan gaji berkala, penundaan kenaikan pangkat untuk paling lama 1 tahun, mutasi yang bersifat demosi, pembebasan dari jabatan dan penempatan dalam tempat khusus paling lama 21 hari,” ujar nya,

Sebelumnya pria bernama Sarpan diduga jadi korban penyiksaan oknum polisi di Polsek Percut Sei Tuan, Sumatera Utara. Kedua matanya lebam layaknya mendapat pukulan bertubi-tubi.

Kepala Divisi buruh dan Miskin Kota Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Medan, Maswan Tambak mengatakan dari keterangan Sarpan, penahanan dirinya bermula saat ia jadi saksi kasus pembunuhan temanya Dodi Kurniawan di Jalan Sidomulio di Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Kamis (2/7).

Saat itu Dodi yang merupakan kenek Sarpan saat merenovasi rumah di Jalan Sidomulyo. Namun di saat kejadian, korban diduga dibunuh anak pemilik rumah berinisial A.

Selain itu , , ,

Next >>

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *