Pengantin Baru Tuliskan ‘Suamiku Selamat Jalan’, Viral di Media Sosial

by -273 Views

Grid.ID – Baru menikah 2 bulan, pengantin baru pemilik akun @Dyah Putri Utami harus melalui hari-harinya di rumah sakit.

Itu karena sang suami yang bernama Reksa Wibawa harus dirawat di RS Kanker Dharmais Jakarta.

Berawal dari rasa nyeri di tangan kanan dan hasil pemeriksaan di RSPG Cisarua, Bogor, Jawa Barat terpaksa harus dirujuk ke Jakarta.

Sejak dirawat di RS Kanker Dharmais Jakarta, pasangan pengantin baru ini nyaris kegiatannya ada di situ.

Diagnosa awal suami @Dyah Putri Utami terdapat tumor di mediastinum yang harus segera jalani operasi pengangkatan.

Namun siapa sangka, dari operasi itu malah ditemukan penyakit yang lebih ganas.

Dari hasil pemeriksaan laboratorium, suami @Dyah Putri Utami terserang kanker yang sudah stadium 4.

“Terasa seperti petir yg mendadak menyambar hatiku ya Allah.

Aku hanya bisa menjerit menangis di depan dokter dan beberapa kelurga yang menunggu,” tulis @Dyah Putri Utami.

Setelah jalan beberapa kali pengobatan, takdir berkata lain.

@Dyah Putri Utami terpaksa harus ikhlas mengantar kepergian suaminya.

Cerita lengkap kesedihan @Dyah Putri Utami, diposting ke media sosial dan jadi viral.

Sudah 39 ribu netizen yang membagikan cerita sedih yang diposting pada 9 Maret Lalu.

Selengkapnya seperti ini yang dituliskannya.

“Suamiku selamat jalan

Sejak november 2017 km sakit dan 5 maret 2018 kamu tiada, sungguh teramat cepat km meninggalkanku, kita br menikah bln september 2017, aku pikir perjuangan kita berdua melawan penyakitmu masih banyak harapan, ternyata tidak. Tidak banyak yg tau km sakit, km selalu memintaku untuk tdk merepotkan org lain dan tdk ingin memberitakanmu bahwa km skt . . ..

Next>>

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *