Ada banyak peraturan yang diciptakan di kehidupan ini, tapi tidak untuk sebuah cita-cita atau mimpi seseorang. Di sini, tidak ada hal khusus yang mengatur agar seseorang harus bercita-cita seperti apa.
Semua orang bebas dan berhak memiliki mimpi besarnya. Begitu pun halnya dengan bocah laki-laki bernama Farid Hakim Baihaqi Marwan ini.
Meski semangat hidupnya sudah sedikit memudar karena kondisi fisiknya yang tak memiliki tangan dan kaki secara sempurna, namun dia masih memiliki harapan besar untuk mewujudkan cita-citanya sebagai seorang ustadz.
Ya, memang benar bahwa Allah itu Maha Adil. Walau Hakim terlahir tidak sempurna, tetapi dia dibekali kemampuan luar biasa dalam menghafal ayat-ayat Alquran, hingga bahkan mahir dalam merangkai kata-kata layaknya seorang dai ulung.
Dan karena kepiawaiannya dalam berceramah, Hakim kini sering diundang ke sejumlah acara formal maupun keagamaan dan duduk sebagai ustadz cilik. Hakim bahkan juga pernah tampil di depan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, seperti dilansir newsdetik.com.
ebelum tampil dari panggung ke panggung, Hakim merupakan sosok kurang percaya diri. Kultur masyarakat sekitar yang acap kali menjadikan cacat fisik sebagai tontonan ataupun perbincangan menjadi beban tersendiri baginya maupun keluarga.
Hakim bahkan langsung bersembunyi di balik ketiak orang yang menggendongnya ketika bertemu dengan orang yang belum dikenal.
Anak dari pasangan Uni Wahyudi Marwan dan Siti Kunfaridah ini juga sering menanyakan terkait kondisinya yang terlahir secara berbeda.
“Dia sering tanya, kenapa Hakim nggak punya tangan dan kaki? Terus kami jawab, tangan dan kaki Hakim masih di surga,” kisah Endah Budiarti (24), sang bibi yang mengasuh Hakim sejak kecil.
Tapi seiring berjalannya waktu, perasaan minder atau kurang percaya dirinya itu memudar. Hakim kini sudah berani tampil di muka umum, dan semakin fokus mweujudkan cita-citanya sebagai ustadz.