Merdeka.com – Presiden Jokowi menyematkan bintang Adhi Makayasa pada empat perwira remaja lulusan terbaik. Salah satu kebanggaan luar biasa bagi Ipda Ade Hertiawan, seorang anak dari keluarga pedagang di Ketapang, Kalimantan Barat.
Prestasi Ade sejak dini dan kerja keras kedua orang tua kini telah membuahkan hasil luar biasa. Ingin tahu kisah perjuangan Ipda Ade Hertiawan, anak pedagang yang meraih Adhi Makayasa Akademi Kepolisian? Simak informasinya berikut ini.
Bercita-Cita jadi TNI-Polri Sejak Kecil
Hidup dalam keluarga sederhana tidak pernah menyurutkan impian Ade. Melansir dari Dream.co.id, Ade Hertiawan mempunyai orang tua yang berprofesi sebagai pedagang.
Menurut pengakuan ibundanya, sejak duduk di bangku TK, Ade sudah berkeinginan menjadi seorang anggota Abdi Negara. Melihat sosok TNI dan Polri mengenakan seragam, nampak begitu gagah dan berwibawa.
Sampai suatu ketika Ade merengek minta pindah sekolah dari TK Islam ke TK Bhayangkara. Supaya bisa merasakan mengenakan seragam Abdi Negara di sekolah pada hari tertentu.
Selalu Berprestasi di Sekolah
Ade Hertiawan selalu membawa nama baik sekolah. Sekian kali mendapat ranking tertinggi di kelasnya. Setelah berpindah sekolah ke TK Bhayangkara, dia lanjut ke SDN 07 Ketapang.
Saat masih duduk di kelas 3 di SMPN 03 Ketapang, Ade menjadi perwakilan dalam Jambore Tingkat ASEAN. Dia juga aktif berorganisasi hingga dilantik menjadi ketua OSIS dan Pramuka.
Melanjutkan studi di SMA Taruna Nusantara dan masuk Akpol tahun 2013 tanpa biaya sama sekali.
Selain itu, , ,
Next >>