Agar Bisa Beli Beras, Kakek di Surabaya ini Nekat Mencuri HP

by -102 Views

Hanya demi beras untuk makan, seorang kakek nekat mempertangguhkan hidupnya dengan mendekam di sel tahanan.

Kastari (55), warga Tambak Asri, Surabaya ini diamankan anggota Polsek Asemrowo setelah diteriaki maling oleh seorang supir truk yang merupakan korban dari aksi pencuriannya pada Jumat (4/12/2020).

Dilansir today.line.me, saat itu, korban yang bernama Darman (49), warga Balong Gabus, Jabon, Sidoarjo sedang memarkirkan truknya di pinggir jalan tanpa mengunci pintu untuk membeli minuman. Oleh pelaku, yang seolah mendapat kesempatan, langsung mengambil tas korban yang diletakkan di dekat kemudi atau setir.

aksi pelaku tepergok korban hingga meneriakinya “maling” dan seketika pelaku dikejar oleh warga yang mendengar teriakan korban.

Beruntung saat itu anggota Polsek Asemrowo sedang patroli, sehingga pelaku terhindar dari amukan warga.

“Tersangka sudah kami tahan, setelah terbukti mencuri sebuah tas yang didalamnya berisi handphone dan surat-surat berharga milik korban,” ujar Kanitreskrim Polsek Asemrowo, Iptu Rizkika Atmadha.

Dalam pemeriksaan, pelaku mengaku terpaksa melakukan pencurian karena sedang membutuhkan uang untuk membeli kebutuhan sehari-hari seperti beras, minyak goreng dan lainnya.

“Pelaku beraksi seorang diri. Ngakunya baru pertama kali ini. Namun pengakuannya masih akan kami dalami lagi,” lanjutnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *